Sunday, March 20, 2016

Go-Video 2016_Untung Ada Gojek

Go Video 2016 adalah kompetisi film pendek yang diadakan oleh Go-Jek. Dengan minimal durasi 2 menit dan maksimal 10 menit, peserta harus membuat film yang menarik dengan tema "Indonesia Memilih Gojek". Saya dan teman-teman dari kampus BSI Margonda juga berpartisipasi, kami membuat film dengan judul "Untung Ada Gojek".

Kru kami ada 8 orang, diproduksi pada tanggal 15 Maret dan editing selesai tanggal 17 Maret kemarin. Walaupun masih banyak kekurangan, tapi kami tetap optimis. Yuk langsung ditengok sinopsisnya dulu..

SINOPSIS
UNTUNG ADA GOJEK
Logline  :
Untung Ada Gojek (2016) :
Kisah seorang pemuda yang berjuang mengikuti UAS yang menentukan hidupnya sebagai seorang mahasiswa namun  ada musibah yang terjadi.

                Senin pagi di mana hari Ujian Akhir Semester  berlangsung, pukul 5.00 AM Noval (23) seorang mahasiswa jurusan penyiaran terbangun karena mendengar alarm di handphonenya, Noval yang masih berbaring di tempat tidur sambil mata tertutup meraba-raba ke samping bantal yang biasa dia menyimpan handphone, tapi tidak menemukan juga, noval pun berbalik badan dan merasakan ada sesuatu, dia pun kaget dan ternyata benar handphonenya tertindih saat sedang tidur, Noval mematikan alarm dan segera ke kamar mandi.
                Noval sedang berdiri di depan cermin sambil memakai dasi hitam dan merapihkan kemeja putihnya, dengan wajah yang cerian dan penuh semangat. Karena takut datang terlambat Noval pun segera mengeluarkan motornya dan menghidupkan mesinnya, kemudian Noval pun berdoa dan segera berangkat.
                Dijalan Noval mengendarai motornya dan terlihat sangat bersemangat, tiba-tiba di jalan Noval merasakan hal aneh pada motornya, Noval berfikiran mungkin ban motornya kurang angin, dia pun langsung merapat kepinggir jalan dan memeriksanya. Dengan wajah kaget dan kesal Noval tiba-tiba menendang ban motornya yang ternyata kempes, Noval pun melihat jam dan segera mendorong motornya, namun bengkel ban pun berada cukup jauh dan butuh waktu yang lumayan untuk sampai bengkel. Noval pun sampai dengan wajah yang penuh dengan keringat dan melihat jam, tiba-tiba handphone Noval berdering, ternyata Berry (22) teman sekelas Noval, yang mengabarkan agar Noval harus cepat sampai dan jangan sampai terlambat untuk Ujiannya. Noval pun semakin panik. Kemudian noval melihat sekitar jalan banyak driver gojek yang lewat bengkel itu, seketika Noval mendapat ide untuk naik gojek, tanpa pikir panjang Noval segera membuka handphonenya dan memesan gojek di aplikasi Gojek.
                Gojek pun tiba, Noval menitipkan motornya di bengkel dan pergi naik gojek. Wajah Noval pun menjadi lega karena tidak akan terlambat Ujian.


Kru dalam film pendek kami adalah sebagai berikut:
1. Rizqi Fitriani Husen - Sutradara dan Penulis Naskah
2. Fikri Azmi Arif S - Kameramen, Penata Audio dan Editing
3. Andika Hermawan - Editing dan Penata Cahaya
4. Kurniawati - Artistik
5. Ade Irma Nasution - Penata Cahaya
6. Andina Damayanti - Pencatat Adegan
7. Noval Aditiara
8. Berry Aulia Fatah

Masih penasaran dengan film pendek yang kami produksi?? Silahkan klik video dibawah ini.. Jangan lupa saran dan kritiknya yaa :D

No comments:

Post a Comment